Tahun ini untuk kelima kalinya PT. Leapfrog mengadakan Megatrends yang
bertempat di Bali, tepatnya di Hotel Sheraton Kuta. Kenapa memilih Bali sebagai
acara tahunan Leapfrog? Menurut CEO Leapfrog, George Hu pemilihan Bali dengan cuacanya
bagus, bisa menciptakan suasana yang serius tapi santai sesuai dengan konsep
dari Megatrends itu sendiri. Sebelumnya bercerita soal keseruan acara
Megatrends 2019, aku mau ceritain dulu sekilas tentang PT. Leapfrog.
|
Pixxel+ Xtreme Series XC 39HD |
PT. Leapfrog adalah
perusahaan aksesoris gaming yang berpusat di Singapura dan memiliki cabang di
Malaysia dan Indonesia. Leapfrog mempunyai lima (5) brand yang sudah tidak
asing lagi di dunia gaming dan teknologi, yaitu Armaggeddon, SonicGear,
Alcatroz, Elysium, dan Audiobox. Produk dari Leapfrog ini sudah
didistribusikan ke hampir 20 negara, Korea Selatan, Taiwan, Australia, Sri
Lanka, Pakistan, Afrika Selatan, Kamboja, Thailand, Serbia, Filipina, Kroasia,
Madagaskar, Mongolia, dan masih banyak negara lainnya. Untuk kerjasama distribusi
dengan Cina baru dimulai pada Juli tahun ini. Para dealer dari beberapa negara turut
hadir dalam acara Megatrends 2019.
|
CEO Leapfrog, George Hu |
Megatrends menjadi
tempat bertemu langsung dealer dari dalam negeri (luar Jakarta), luar negeri,
marketing maupun media. Megatrends lebih menitikberatkan kepada pengenalan
produk baru langsung kepada para dealer yang didampingi oleh marketing dalam
rangkaian product tour sekaligus mempererat kerjasama yang sudah terjalin selama
ini.
|
Dealer dan Marketing Leapfrog |
Sejumlah produk Leapfrog tertata rapi dalam ruang pertemuan untuk product
tour. Produk unggulan Megatrends 2019 adalah monitor gaming Pixxel+ dari Armaggeddon.
Monitor gaming Pixxel+ ini tersedia dalam 5 ukuran yaitu 39 inch, 32 inch, 27
inch, 24 inch, dan 22 inch. George Hu menjamin Pixxel+ flicker free dan refresh
rate yang cepat sehingga main game di komputer menjadi lebih nyaman.
|
Monitor Gaming Pixxel+ |
|
Speaker Sonicgear |
Pixxel+ Xtreme Series
XC 39HD
Ini monitor gaming Pixxel+ yang berukuran 39 inch. Layar luas (super wide)
sangat leluasa untuk bermain game dan dilengkapi kecepatan respon yang
sangat baik yaitu 2ms respon time. Pixxel+ XC 39HD ini sangat cocok dipadankan
dengan case cpu seri Infineon Ultron dengan 14 cooling fan yang menyala. Wajib
punyalah ini pecinta gaming.
|
Spesifikasi Pixxel+ 39 inch |
|
Infineon Ultron |
Pixxel+ Xtreme Series
XC 32HD
Ini monitor gaming Pixxel+ satu-satunya yang bisa diputar (rotation) hingga
90 derajat. Gokilll... Bukan hanya monitornya saja yang bisa beralih sudut,
tampilannya pun mengikuti. Kebayang kan gimana serunya dengan rotation
monitor Pixxel+ ini.
|
Pixxel+ Rotation |
|
Pixxel+ 32 inch |
|
Spesifikasi Pixxel+ 32 inch |
Pixxel+ Xtreme
Series XC27HD
Kalau yang ini bentuk monitornya melengkung, memudahkan untuk melihat sudut
kanan dan kiri permainan seakan berada di dalam permainan itu sendiri. Memiliki
ukuran 27 inch, 2ms respon time dengan
165hz refresh rate, 2800 screen curvature, built in stereo speaker.
|
Pixxel+ 27 inch |
|
Spesifikasi Pixxel+ XC 27HD |
Pixxel+ Pro PF24HD
Memiliki ukuran 24 inch, 5ms respon time dengan 75hz dengan flat
screen dan VGA input.
|
Pixxel+ Pro PF 24HD |
|
Spesifikasi Pixxel+ Pro PF 24HD |
Pixxel+ Pro PF22HD
Memiliki ukuran 22 inch, 5ms respon time dengan 75hz dengan flat
screen dan VGA input.
|
Pixxel+ Pro PF 22HD |
|
Spesifikasi Pixxel+ Pro PF 22HD |
Pixxel+ Pro PC27HD
Memiliki ukuran 27 inch dengan body melengkung (curve) juga, 5ms
respon time, 75hz refresh rate, R2500 creen curvature
|
Pixxel+ Pro PF 27HD |
|
Spesifikasi Pixxel+ Pro PF 27HD |
Pixxel+ EFX 27UHD
Kalau monitor yang satu ini disebut sebagai Monitor Editor Profesional.
Sangat cocok untuk melakukan proses editing video maupun foto dengan kemampuan
resolusi 4K Ultra HD. Dengan akurasi warna
99%s RGB kamu dapat melihat dengan jelas jika ada kesalahan terkecil dan Full
HD 1080 144hz juga menggunakan IPS Panel dengan Layar Flat.
|
Pixxel+ EFX 27HD |
Gravastar
Leapfrog juga memperkenalkan bluetooth speaker barunya Gravastar, hasil kerjasama
dengan produsen Cina yaitu Zoeao. Bentuknya unik serupa alien yang ada di film
layar lebar. Untuk body lumayan besar dan kokoh, untuk kualitas suara tidak
perlu diragukan. Aku jatuh hati dengan Gravastar dan Pixxel+ 32 inch. Sudah
membayangkan punya itu di ruang kerjaku. Seakan punya dunia sendiri.
|
Gravastar |
AudioBox BBX 650TWS
Ini dia juga yang baru dari Audiobox, BBX 650TWS juga ditampilkan di
Megatrends. BBX 650TWS loudspeaker portable dengan kemampuan 6 jam play time, 6,5” driver RGB effecr,
multiple audio input dan bisa bluetooth serta FM Radio. Bentuknya sangat
portable dengan pegangan memudahkan untuk dibawa kemana-mana. Suara kencang
dengan bass dan jernih. Perlu punya jika kamu sering mengadakan acara sendiri
atau untuk disewakan.
|
Mouse Alcatroz |
|
Powerbank Alcatroz |
|
Headset Airphone |
Di ruang pamer Megatrends juga terdapat aneka mouse, power bank dan headset
dengan warna kalem menggemaskan. Aneka cooling fan, speaker, keyboard, tas
punggung Recce terbaru. Tas punggung Leapfrog sangat nyaman karena disesuaikan dengan
kebutuhan membawa laptop dan dilengkapi dengan lock. Sedikit bocoran juga aku melihat ada sample dari notebook gaming dari Armaggeddon disini. Bocoran banget
kan dan cuma ada di Megatrends. Ada sekitar 157 produk baru dari Leapfrog untuk tahun 2019 ini masuk.
|
backpack Recce |
|
Sample Notebook Gaming Armaggeddon |
Leapfrog sangat mengapresiasi kehadiran undangan dan media yang hadir.
Semua undangan dijamu dengan baik selama acara. Di akhir acara Megatrends,
Leapfrog mengadakan Gala Dinner untuk menikmati malam bersama tim Leapfrog
maupun undangan. Acaranya santai namun syahdu. Tim Leapfrog Indonesia sebagai
tuan rumah juga meramaikan acara dengan membawakan lagu. Leapfrog juga
bagi-bagi hadiah kepada undangan dengan menjawab kuis maupun door prize. Aku
salah satu yang beruntung bisa membawa hadiah dari Leapfrog berupa robot
artificial intelligence bernama Kimi. Bahagia banget rasanya.
Untuk melihat keseruanku di Megatrends 2019 kamu bisa lihat disini stories
Megatrends 2019. Untuk tahu promo seputar produk Leapfrog kamu
perlu pantengin sosial media mereka seperti di instagram Armaggeddon
(@armaggeddon_indonesia), SonicGear (@sonicgear_indonesia), dan Alcatroz
(alcatroz_indonesia). Mereka sering mengadakan giveaway lho, termasuk giveaway
untuk monitor Pixxel+ terbaru ini. Mupeng banget kan. Kalau ingin membeli
langsung kamu bisa meluncur ke Shopee, Lazada, dan Tokopedia kamu akan mendapatkan harga
spesial dan free gift. -RGP-
Monitornya bikin mupeng.. yang besar berapa harganya?
ReplyDeletePengen beli , mahal ya
ReplyDeleteWah asyiknya udah pegang monitor itu. Keren banget ya mbak. Jadi pingin punya satu
ReplyDeleteSukses selalu dengan produk yang diluncurkan di Bali. Monitronya cakep pisan
ReplyDeleteWah layar monitornya gede gede ya.. iya bikin puas main game.. sekarang game bukan cuman buat hobi tapi buat profesi juga.. jadi wajar perangkatnya keren keren
ReplyDeleteWooaaahhh yg begini bikin betah dirumah nih
ReplyDeleteWih bikin betah ngendon diRumah, monitornya mantap Resi
ReplyDeleteArmageddon emang juara 🤭
ReplyDeletesayang modelnya kurang kece thn ini
Naksir ama monitornya sih ...
ReplyDeletePasti seru tuh kalau pakai layar gede gitu buat ngegame 🤭
Suka sama monitor gaming karena ketajaman layarnya memanjakan mata. Semoga dimampukan untuk beli🙆♀️
ReplyDeleteJozzz,, ini siy ciamik punya dan produk yang dicari sesuai peruntukanya. TOP lah !!!
ReplyDeleteTambah betah ini main games klo monitor ya lebar terus speknya keren... Mau punya bnget buat dirumah
ReplyDeleteKalau ini mah bukan untuk gamers aja Kak res, untuk aku curcol di blog juga oke nih
ReplyDeleteMantap betul, monitornya bisa diputar
ReplyDeleteDengan layar seluas itu pasti sangat di favoritekan oleh para gamers bisa puas banget bertualang di 'dunia games'
MasyaAllah ini bikin mupeng banget Kak, pengenn punya juga
ReplyDeletemousenya, powerbank kece semua warnanya ih warna kesukaan cewek anget
semoga aku punya rejeki bisa beli ini hahaha aamiin
Jadi kepengen punya monitor gaming kayak gini karena pastinya layarnya tajem banget dan yang pasti nggak buat sakit mata Ya kalau berlama-lama Menatap layar
ReplyDeleteKeren, tingkat ketajaman layarnya makin kece, jadi puas banget nge game mah kalo gitu caranya, memang TOP dah.
ReplyDeleteWow
ReplyDeleteWow
Monitor gamingnya bikin mupeng dan pengen punya. Ketajaman layarnya memang katanya unggul banget ya
wah seru banget ya monitor gamingnya bikin pengen deh punya. Penasaran dengan kecanggihannya dan pastinya makin seru bermain dengan anak-anak pakai ini ya.
ReplyDeleteKaya apa si Kimi, kak Resi?
ReplyDeleteAku jadi ikutan bahagia kalau bawa pulang hadiah.
Layar melengkung ini teknologi yang luar biasa yaa..
Kepikiran gitu bikin sudut yang nyaman untuk dilihat mata.