[ACARA] Lomba Blog Indonesiana: Figur Inspiratif

  

Baru mulai aktif blog tahun ini, merasa tertantang ikut lomba-lomba. Buat yang ngeblog juga ni ada informasi lomba blog lagi di Indonesia.Tempo.Co. Tentang figur inspiratif yang ada di sekitar kita. Dari awal dapat informasi loba blog ini sampai sekarang belum menemukan yang cocok untuk dijadikan figur. Mungkin sobat blogger ada yang punya figur inspiratif c tetapi belum sempat menuangkan kedalam tulisan, nah ini waktu yang pas untuk dituangkan.


Lomba penulisan figur inspiratif melalui blog ini dalam rangka memperingati ultah TEMPO yang ke 45 Maret nanti. TEMPO mengajak kita hadir dalam gerakan optimisme negeri ini lewat lomba 'Figur Inspiratif' Indonesiana. Di sini, kepekaan kita ditantang untuk melihat sikap positif sehari-hari yang ditampakkan oleh orang-orang 'biasa' di sekitar kita.

Hayo buat yang dah lama ngeblog dan merasa tertantang coba aja ikutan.
Caranya sangat mudah. Cari sosok inspiratif yang paling dekat dengan kita . Gali kisahnya, lalu bagikan kisah tersebut kepada pembaca lewat tulisan yang kita rangkai. Jika ada, potret figur yang dikisahkan tentu akan memudahkan pembaca menangkap pesan positif tulisan Anda. Lalu, tayangkan tulisan tersebut di Indonesiana sesuai dengan ketentuan lomba.

Lomba ini berlangsung dari 22 Januari hingga 22 Februari 2016. Tulisan yang memenuhi ketentuan lomba akan ditampilkan di microsite Figur Inspiratif. Indonesiana dan TEMPO45 menyediakan ponsel untuk 45 tulisan terbaik. Mari peka menangkap optimisme kehidupan. Mari bersikap positif dan membagikannya kepada semua. Karena, mungkin saja, di antara orang-orang yang membaca tulisan Anda, ada satu dua yang membawa perubahan positif untuk hidup dan lingkungannya. -RGP-

Comments